KASONGAN – Dalam rangkaian kegiatan Literasi dan Beauty Class bertema “Glow Up & Gold Up”, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Katingan memperkenalkan program skrining dan deteksi dini kanker payudara serta pemeriksaan kesehatan perempuan secara gratis bagi seluruh anggota organisasi wanita di Katingan.
Ketua GOW Kabupaten Katingan, Tri Windarti, menyampaikan bahwa kesehatan merupakan investasi utama bagi setiap perempuan.
Ia berharap kegiatan tersebut menjadi langkah nyata dalam meningkatkan kesadaran dan kepedulian terhadap pentingnya menjaga kesehatan perempuan.
“Kesehatan adalah investasi utama bagi kita semua. Saya berharap seluruh anggota dapat mengikuti program ini, karena perempuan Katingan harus menjadi perempuan yang sehat, kuat, dan berdaya,” ujar Tri Windarti, Senin (20/10/2025).
Lebih lanjut, ia mengajak seluruh organisasi wanita di bawah naungan GOW untuk terus aktif memperkuat solidaritas serta saling mendukung dalam berbagai bidang.
“GOW bukan hanya wadah silaturahmi, tetapi juga sarana peningkatan kapasitas dan kualitas hidup perempuan,” tambahnya.
Pada akhir kegiatan, Tri Windarti menyampaikan apresiasi kepada panitia dan peserta yang telah berpartisipasi aktif.
Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan agar manfaatnya semakin luas dirasakan oleh masyarakat.
Salah satu peserta menyebutkan bahwa kegiatan tersebut sangat bermanfaat karena tidak hanya memberikan wawasan tentang kecantikan dan investasi, tetapi juga menumbuhkan kesadaran untuk menjaga kesehatan diri sejak dini. (red/adv)