AKADEMIKAHEADLINESOSOK INSPIRATIF

UPR Hadirkan Alumni Sawit Inspiratif di Panggung AgriTalks

56
×

UPR Hadirkan Alumni Sawit Inspiratif di Panggung AgriTalks

Sebarkan artikel ini

PALANGKA RAYA – Talk show Palm Oil Industry Insight yang digelar oleh Program Studi Agribisnis Universitas Palangka Raya (UPR) menjadi panggung inspiratif bagi mahasiswa untuk mengenal lebih dekat industri kelapa sawit, Rabu (14/5/2025).

Dekan Fakultas Pertanian UPR, Dr. Ir. Wilson Daud, M.Si., menegaskan pentingnya kolaborasi antara dunia kampus dan industri. Menurutnya, kegiatan semacam ini perlu rutin dilakukan sebagai bagian dari strategi pengembangan SDM pertanian.

“Acara ini sangat membantu mahasiswa untuk memahami peluang kerja, strategi rekrutmen, dan budaya kerja di industri perkebunan sawit,” ujar Wilson.

Baca Juga  Komisi II DPRD Kalteng Dorong Potensi Ekonomi Desa Lewat Inisiatif Kreatif dan Akses Modal

Talk show yang menjadi bagian dari AGRIDAY dan diikuti oleh 275 mahasiswa ini menghadirkan Rosi Andreas, S.P., alumni sukses UPR yang kini berkarier sebagai Koordinator D&L dan Pemitra di PT NSS Group. Ia membagikan kisah nyata dan strategi menghadapi dunia kerja.

Dalam sesi pemaparannya, Rosi menjelaskan kebutuhan industri terhadap lulusan pertanian yang memiliki kemampuan teknis sekaligus keterampilan komunikasi dan adaptasi di lapangan. Mahasiswa diajak berpikir kritis tentang posisi mereka di dunia kerja masa depan.

Ketua panitia, Aswan Adi, S.P., M.Si., menuturkan bahwa konsep acara disusun sedemikian rupa agar menarik bagi generasi muda. Dengan pendekatan yang komunikatif, acara ini menjadi ruang inspirasi dan pembelajaran yang efektif.

Baca Juga  Katingan Raih Juara Terbaik I Lomba Besei Kambe di FBIM 2025

“Target kami adalah Generasi-Z yang di masa depan akan menduduki posisi strategis di bidang pertanian. Ke depan, talk show ini akan jadi wadah untuk mengangkat isu-isu menarik lainnya,” jelas Aswan.

Selain talk show, kegiatan ini dirangkaikan dengan peringatan HUT ke-32 Prodi Agribisnis UPR serta penyerahan hadiah lomba AgriFest yang memeriahkan suasana akademik dan kekeluargaan antar mahasiswa.

Baca Juga  Adat Tampung Tawar Sambut Zulkifli Hasan di Kalteng

“Talk show ini menjadi bukti nyata upaya Prodi Agribisnis UPR dalam membekali mahasiswanya menghadapi dunia kerja yang dinamis, khususnya di sektor pertanian dan perkebunan,” tandas Aswan. (Red/Adv)

+ posts