HEADLINE

Gubernur Jadikan Media sebagai Pilar Pembangunan Berbasis Informasi yang Etis

71
×

Gubernur Jadikan Media sebagai Pilar Pembangunan Berbasis Informasi yang Etis

Sebarkan artikel ini
FOTO Ist.: Gubernur Kalimantan Tengah H. Agustiar Sabran saat berdialog bersama dengan pimpinan organisasi pers dan wartawan di lingkungan Istana Isen Mulang, Kota Palangkaraya, Sabtu (3/5/2025) sore.

PALANGKARAYA – Dalam upaya memperkuat sinergi pembangunan berbasis komunikasi publik yang sehat, Gubernur Kalimantan Tengah H. Agustiar Sabran menggelar kegiatan dialog bersama dengan pimpinan organisasi pers dan wartawan di lingkungan Istana Isen Mulang, Sabtu (3/5/2025) sore.

“Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan hubungan yang harmonis antara pemerintah dan media, sehingga dapat bersama-sama membangun Provinsi Kalimantan Tengah dengan menyajikan pemberitaan yang positif, beretika dan bermartabat sesuai fungsi dan aturan jurnalistik,” ujar Agustiar dalam kesempatan tersebut.

Ia menegaskan bahwa media adalah salah satu pilar penting dalam pembangunan. Dengan adanya pemberitaan yang berimbang dan mendidik, masyarakat akan lebih mudah memahami arah kebijakan yang tengah dijalankan oleh pemerintah daerah.

Baca Juga  Rangkaian Lomba HUT IGTKI Bangkitkan Semangat Guru PAUD

“Media harus menjadi mitra strategis, bukan hanya sebagai penyampai informasi, tetapi juga sebagai pengawas sosial yang beretika dan membangun,” imbuh Agustiar.

Ia menilai bahwa pertemuan informal seperti ini sangat diperlukan untuk menjembatani berbagai perspektif antara pemerintah dan media. Diskusi ringan dalam suasana santai justru sering menghasilkan gagasan yang lebih solutif.

Dalam kegiatan tersebut, para wartawan menyambut baik ajakan olahraga bersama sebagai bentuk pengakuan atas peran pers dalam pembangunan. Tidak hanya sehat jasmani, kegiatan ini juga menyegarkan komunikasi antara dua unsur penting daerah.

Baca Juga  Tradisi Menjawet Rotan Diangkat Jadi Pusat Perhatian

Gubernur menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan media dalam menyampaikan program dan capaian pembangunan kepada publik. Ia berharap media di Kalimantan Tengah terus menjaga profesionalisme dan integritasnya.

“Dengan informasi yang disampaikan secara objektif dan bijak, pembangunan bisa berjalan dengan baik dan masyarakat bisa merasakan manfaatnya,” ujarnya.

“Saya berharap kegiatan ini dapat menjadi sesuatu yang baik dan bermakna untuk meningkatkan hubungan yang harmonis antara pemerintah dan media, sehingga dapat bersama-sama membangun Provinsi Kalimantan Tengah menjadi lebih baik dan semakin berkah,” tandas Agustiar. (Red/Adv)

Baca Juga  Kolaborasi Tanggulangi Karhutla, Raperda Disusun Bersama
+ posts