HEADLINEPEMKAB BARITO UTARA

Pemkab Perkuat Kesiapan Peralatan Disdamkarmat Demi Layanan Penyelamatan Optimal

55
×

Pemkab Perkuat Kesiapan Peralatan Disdamkarmat Demi Layanan Penyelamatan Optimal

Sebarkan artikel ini
FOTO Ist.: Bupati Barito Utara H. Shalahuddin.

Muara Teweh – Bupati Barito Utara, H. Shalahuddin kembali menegaskan pentingnya kesiapan peralatan operasional dalam menunjang tugas penyelamatan di lingkungan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat). Penegasan itu disampaikan saat memimpin apel pagi bersama jajaran Disdamkarmat, Rabu (26/11/2025) pagi.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati menekankan bahwa alat yang tidak siap pakai dapat memperbesar risiko ketika terjadi kebakaran atau keadaan darurat. Karena itu, setiap peralatan harus terus dalam kondisi prima agar respons penanganan dapat dilakukan secara cepat dan tepat.

“Disdamkarmat adalah garda terdepan saat masyarakat menghadapi bencana kebakaran dan kondisi darurat lainnya. Maka seluruh peralatan wajib terawat baik dan selalu siap digunakan. Kesiapan alat menentukan keberhasilan kita di lapangan,” tegasnya, Rabu (26/11/2025).

Baca Juga  Lambatnya Penegasan Batas Desa Disorot DPRD Kalteng, Didorong Jadi Prioritas 2026

Ia menambahkan bahwa persoalan peralatan tidak boleh dianggap sepele. Satu alat yang rusak, katanya, dapat berdampak besar terhadap keselamatan personel maupun warga yang membutuhkan pertolongan.

Menurut Bupati, pemeriksaan berkala, perawatan teratur, serta pencatatan kondisi peralatan harus menjadi bagian dari budaya kerja seluruh personel Disdamkarmat. Ia mengingatkan agar hal tersebut dilakukan dengan disiplin tanpa menunggu perintah.

Selain itu, Bupati juga menyoroti bahwa kesiapan peralatan harus sejalan dengan kesiapan sumber daya manusianya. Artinya, personel perlu memahami fungsi dan teknik penggunaan setiap alat secara benar agar operasi penyelamatan berlangsung efektif.

Dalam arahannya, ia memastikan bahwa pemerintah daerah terus berkomitmen meningkatkan sarana dan prasarana Disdamkarmat, baik berupa unit mobil pemadam, perlengkapan keselamatan, hingga alat pendukung lainnya. Investasi tersebut, katanya, bertujuan memperkuat layanan publik.

Baca Juga  BPK Serahkan LHP Semester II 2025, Pemprov Kalteng Diminta Optimalkan Pajak dan Kualitas Belanja

Ia menjelaskan bahwa kebutuhan peralatan akan terus dipenuhi secara bertahap sesuai dengan perkembangan daerah dan tantangan di lapangan. Pemerintah daerah, lanjutnya, siap menindaklanjuti usulan kebutuhan peralatan yang disampaikan Disdamkarmat.

Menurutnya, penguatan sarana menjadi langkah penting untuk memastikan Disdamkarmat dapat menjalankan tugas penyelamatan secara profesional, aman, dan berstandar tinggi. Hal ini juga bagian dari upaya meningkatkan kepercayaan masyarakat.

“Kesiapan alat, kesiapan personel, serta dukungan sarana harus berjalan seimbang. Kita ingin pelayanan penyelamatan semakin cepat, aman, dan memberikan kepastian bagi masyarakat,” tandas Shalahuddin. (Red/Adv)

Baca Juga  Kepuasan Publik Capai 97,8 Persen, Program Pendidikan Huma Betang Dinilai Berhasil Dorong Mutu Sekolah di Kalteng
+ posts