HEADLINEPEMKOT PALANGKA RAYA

Arbert: Hidroponik Jadi Langkah Cerdas Hadapi Iklim dan Lahan Terbatas

146
×

Arbert: Hidroponik Jadi Langkah Cerdas Hadapi Iklim dan Lahan Terbatas

Sebarkan artikel ini
FOTO Ist.: Pj Sekda Kota Palangka Raya, Arbert Tombak, saat membuka Seminar Akhir Kajian Potensi Ekonomi Pertanian Modern Hidroponik di Aula Bapperida Kota Palangka Raya.

PALANGKARAYA – Pj Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, Arbert Tombak, menyebut pertanian hidroponik merupakan langkah cerdas menghadapi keterbatasan lahan dan tantangan perubahan iklim, belum lama ini.

Hal itu diungkapkannya dalam Seminar Akhir Kajian Potensi Ekonomi Pertanian Modern Hidroponik yang digelar di Aula Bapperida Kota Palangka Raya.

Menurut Arbert, pertanian hidroponik bukan hanya tren gaya hidup sehat, tetapi peluang ekonomi produktif bagi masyarakat perkotaan.

“Dengan sistem ini, warga bisa bercocok tanam di ruang sempit, hemat air, dan menghasilkan produk sehat bernilai jual tinggi,” tuturnya.

Baca Juga  BAPPERIDA Kalteng Perkuat Kolaborasi Daerah Lewat Sosialisasi Ranwal RKPD 2027

Ia mengajak generasi muda untuk ikut terlibat dalam pengembangan sektor ini karena mereka memiliki kemampuan adaptasi teknologi dan semangat wirausaha.

“Petani milenial dapat menjadi motor penggerak pertanian berkelanjutan yang inovatif,” imbuhnya.

Pemerintah Kota, lanjut Arbert, akan terus memberikan dukungan berupa pelatihan, pendampingan, dan kebijakan yang mempermudah pengembangan hidroponik.

Selain itu, hasil produksi pertanian hidroponik juga akan diarahkan agar terserap ke pasar modern, hotel, dan restoran di Palangka Raya.

Baca Juga  Aspirasi Warga Desa Palampai Disampaikan Noor Fazariah, Fokus Penguatan Nelayan dan Infrastruktur Desa

Langkah tersebut diharapkan dapat memastikan keberlanjutan usaha serta menciptakan rantai ekonomi lokal yang kuat.

“Pertanian hidroponik harus menjadi bagian dari solusi ekonomi hijau kota,” pungkas Arbert. (Red/Adv)

+ posts