DPRD PALANGKA RAYAHEADLINE

Noorkhalis Ridha: Pembangunan Harus Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat

215
×

Noorkhalis Ridha: Pembangunan Harus Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat

Sebarkan artikel ini
FOTO: Anggota Komisi II DPRD Kota Palangkaraya, Noorkhalis Ridha.

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi II DPRD Kota Palangkaraya, Noorkhalis Ridha, mengungkapkan bahwa kebijakan pembangunan harus berfokus pada pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat. Ia menekankan, pembangunan yang sukses adalah yang memberikan dampak langsung yang dapat dirasakan oleh setiap lapisan masyarakat.

“Pembangunan tidak hanya sebatas angka ekonomi, tetapi yang terpenting adalah dampak nyata yang dirasakan oleh masyarakat secara langsung,” ujarnya, Sabtu (08/02/2025) di Palangkaraya.

Baca Juga  DPRD Kalteng Tegaskan Komitmen Jaga Konstitusi, Polri Dinilai Tepat Tetap di Bawah Presiden

Noorkhalis menyampaikan bahwa sektor-sektor seperti pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur harus menjadi prioritas dalam perencanaan pembangunan. Menurutnya, kebijakan yang terarah dan tepat sasaran akan meningkatkan kualitas hidup warga Kota Palangkaraya.

Baca Juga  Wakil Ketua Dewan Komisioner OJK Mirza Adityaswara Menyatakan Pengunduran Diri Dari Jabatannya

“Pemerataan dampak pembangunan adalah kunci. Setiap program yang dijalankan harus mampu menyentuh seluruh lapisan masyarakat dengan adil dan merata,” lanjutnya.

Ia juga menambahkan bahwa untuk mencapainya, pemerataan akses pelayanan publik dan pemberdayaan ekonomi menjadi sangat penting untuk memastikan seluruh masyarakat merasakan manfaatnya.

Baca Juga  OJK Perkuat Transparansi Pasar Modal Penuhi Standar MSCI

“Pembangunan harus berorientasi pada peningkatan kualitas hidup masyarakat. Itu adalah tujuan utama dari setiap kebijakan yang diambil,” tandas Noorkhalis. (YS)