PALANGKARAYA – Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) memfasilitasi kegiatan sosialisasi produk PT Taspen dan anak perusahaannya kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan memasuki masa purna tugas, baru-baru ini.
Plt Kepala BKPSDM Kota Palangka Raya, Mardian Ardi mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman menyeluruh terhadap manfaat layanan yang disediakan PT Taspen sebagai jaminan masa depan ASN.
“Kami ingin memastikan ASN memahami betul program dan manfaat Taspen, karena ini menyangkut masa depan mereka saat pensiun nanti,” tutur Mardian dalam sesi laporannya.
Ia menambahkan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah daerah dalam mendampingi ASN memasuki masa transisi menuju purna tugas dengan bekal informasi dan perencanaan keuangan yang memadai.
Dalam acara yang berlangsung di lingkungan Pemko Palangka Raya itu, ASN diberi kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan tim dari PT Taspen dan Mandiri Taspen. Hal ini memberikan ruang dialog terbuka dan memperjelas banyak hal yang selama ini belum diketahui ASN.
Mardian menekankan bahwa pemahaman mengenai hak dan kewajiban dalam masa pensiun sangat penting, mengingat banyak ASN yang masih belum familiar dengan proses dan prosedur klaim manfaat tersebut.
“Tidak jarang ASN kita mengalami kebingungan saat akan mengakses manfaat Taspen. Sosialisasi ini diharapkan menjadi jalan keluar agar mereka lebih tenang,” jelasnya.
Hadir dalam kegiatan ini Pj Wali Kota Palangka Raya, Plt Asisten Administrasi Umum Setda Kota Palangka Raya, Branch Manager PT Taspen, Kepala Mandiri Taspen, serta ASN dari berbagai OPD.
“Kami ingin semua ASN yang hadir bisa menyampaikan informasi ini ke lingkungan kerjanya masing-masing, agar manfaatnya bisa lebih luas,” tandas Mardian. (Red/Adv)